PRODI TADRIS IPA RAIH PERINGKAT AKREDITASI BAIK DARI BAN-PT

Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT No. 6243/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/IX/2022 tentang konversi peringkat akreditasi program studi Tadris Ilmu Pengetahuan Alam pada program sarjana Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Keputusan ini menetapkan bahwa prodi Tadris IPA  memenuhi syarat meraih peringkat Akreditasi Baik sejak 14 September 2022 sampai dengan 14 mei 2024. Hasanuddin, S.Si., M.Si selaku ketua Prodi Tadris IPA menyatakan bahwa saat ini ada sekitar 2.500an program studi jejang S1 yang masih akreditasi C, sehingga proses konversi otomatis akreditasi C ke BAIK cukup memakan waktu. Saat data PDdikti untuk Prodi Tadris IPA sudah singkron di PDDIKTI, sehingga mungkin ini menjadi pertimbagan sehingga konversi menjadi didahulukan dari yang lain. Singkronisasi data PD Dikti ini merupakan hasil kerjasama seluruh civitas akademika Prodi Tadris IPA baik mahasiswa, Dosen, dan tenaga kependidikan. Saat ini Prodi Tadris IPA juga sedang melakukan persiapan untuk melakukan reakreditasi ke lembaga akreditasi mandiri kependidikan (LAMDIK) dengan harapan prodi Tadri IPA bisa meraih peringkat akreditasi Unggul pada tahun 2024.

 

About Niki Dian

Check Also

Pembentukan Ikatan Alumni Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (IKA FTK)

Sabtu, 21 Mei 2022 dilaksanakan Musyawarah Besar Pertama Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Tarbiyah dan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *