VISITING LECTURER: Elementery Science and Mathematics in Nigeria

Pekanbaru, 20 Maret 2024, Program Studi Tadris IPA UIN Sultan Syarif Kasim Riau melaksanakan  Kuliah Umum dengan melaksanakan Visiting Lecture yaitu menghadirkan Dosen dari Nigeria dengan mengangkat tema “ Elementery Science and Mathematics in Nigeria”. Kegiatan ini dilaksanakan di secara online dimulai pukul 09.30 WIB hingga selesai.

Kegiatan ini dihadiri oleh Muhammad Ilham Syarif, M.Pd selaku Kepala Labor STEM UIN SUSKA Riau, Hasanuddin, M.Si selaku Kepala Jurusan Tadris IPA, H. Subhan, S.Ag., M.Ag selaku Ketua Jurusan PGMI, beberapa dosen Tadris IPA dan PGMI serta mahasiswa Tadris IPA dan PGMI. Diawali dengan kata sambutan oleh Kepala Labor, dilanjutkan oleh Ketua Jurusan Tadris IPA dan Ketua Jurusan PGMI.

Kemudian kegiatan berikutnya  yaitu sesi pemaparan materi yang dibawakan oleh moderator Riska dengan narasumber yaitu Jamiu Temitope Sulaiman, B.Ed., M.Ed. Kegiatan berlangsung sangat baik dengan berbagai pertanyaan yang diajukan oleh mahasiswa. Terlihat bahwasanya mahasiswa sangat antusias dengan kegiatan ini. Sebelum kegiatan berakhir, diadakannya pemberian sertifikat oleh Ketua Labor Muhammad Ilham Syarif, M.Pd kepada pemateri Jamiu Temitope Sulaiman, B.Ed., M.Ed.

 

Kegiatan ditutup dengan dokumentasi via zoom. Diharapkan kedepannya mahasiswa dapat menjalin hubungan baik dengan Nigeria dan dapat melakukan kerja sama di bidang penelitian.

 

About Ilham

Check Also

Alumni Tadris IPA Berprestasi Meraih Beasiswa PPG

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *