Tadris IPA Lepas Alumni Angkatan ke II

Pekanbaru- Sebanyak 28 mahasiswa angkatan 2017 dan 31 mahasiswa angkatan 2018 Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Suska Riau telah resmi menyandang gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd.). Pada Sabtu, 08 Oktober 2022 Jurusan Tadris IPA mengadakan acara pelepasan alumni angkatan ke 2 dengan tema “Siap Menjadi Inovator dan Penggerak Pendidikan” bersamaan dengan kegiatan Seminar Trik Jitu Lulus Tes CPNS dan PPPK. Acara berlangsung di Aula gedung Fakultas Tarbiyah dan Keguruan dihadiri oleh wisudawan/wisudawati serta Wakil Dekan III FTK UIN Suska Riau, Ketua Program Studi Tadris IPA, Sekretaris Program Studi Tadris IPA beserta dosen Program Studi Tadris IPA.

Prosesi pelepasan alumni diawali dengan pembukaan kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Program Studi Tadris IPA, Hasanuddin, M.Si. Dalam sambutannya beliau mengucapkan selamat kepada wisudawan dan wisudawati serta membahas sekilas mengenai prospek lulusan untuk melanjutkan S2 dan peluang kerja yang ada di beberapa bidang. Selain itu juga Wakil Dekan III FTK UIN Suska Riau, Dr. Amirah Diniaty, M.Pd, Kons., menyampaikan dalam sambutannya “Tadris IPA ini merupakan satu-satunya program studi di Fakultas Tarbiyah yang mengadakan kegiatan pelepasan alumni seperti ini, kegiatan seperti ini tentu nya sangat bagus untuk ajang silaturahim dan dapat menjadi suatu kegiatan yang dapat mengobati lamanya menunggu jadwal untuk wisuda bagi alumni”.

Acara pelepasan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan lulusan mahasiswa Tadris IPA dan dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan bagi pemuncak atau lulusan terbaik Tadris IPA diberikan kepada Maratul Matsna sebagai peraih IPK tertinggi pertama, Rani Elfrida Ramadhona dan Raja Hana Nabilah sebagai peraih IPK tertinggi kedua dan ketiga. Acara kemudian dilanjutkan dengan penyampaian kesan dan pesan oleh lulusan terbaik, yang mana penyampaian ini diwakilkan oleh Raja Hana Nabilah. Acara diakhiri dengan pemberian motivasi oleh dosen Tadris IPA, Susilawati, M.Pd. dan pemberian kenang-kenangan oleh perwakilan alumni  Dandi Inplant Guspandi kepada Ketua Program Studi Tadris IPA dan dilanjutkan dengan foto bersama.

Selamat kepada wisudawan dan wisudawati Program Studi Tadris IPA semoga dapat meraih kesuksesan sesuai minat karirnya.

About Nur Azizah

Check Also

VISITING LECTURER: Elementery Science and Mathematics in Nigeria

Pekanbaru, 20 Maret 2024, Program Studi Tadris IPA UIN Sultan Syarif Kasim Riau melaksanakan  Kuliah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *