Sabtu, 21 Mei 2022 dilaksanakan Musyawarah Besar Pertama Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Suska Riau di lantai 3 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Kegiatan ini dilakukan untuk menentukan ketua umum yang terdiri dari 2 calon ketua yaitu : Eko Wibowo,S.Pd.I dan Heri Budi Yono,S.Pd.I.
Dengan keseluruhan suara pemilih sebanyak 11 suara dan pemilihan ini dimenangkan oleh Eko Wibowo,S.Pd.I sebagai ketua umum periode 2022-2025. “Insyaallah amanah sebagai Ketum IKA FTK UIN Suska Riau akan kami jalankan program dengan sebaik -baiknya. Kami mohon bimbingan senior dan junior dimanapun berada,” tutur Eko Wibowo atau akrab disapa Ekowi. Ia pun berterimakasih karena sudah dipercayai untuk mengemban amanah ini.
Eko Wibowo juga menyatakan terimakasihnya kepada Wakil Ketua PP IKA UIN Suska Riau, Asnaldi ,S.Pd.I yang juga sebagai Ketua SC MUBES I FTK. Serta Sekum PP IKA UIN Suska Riau Alnof yang mewakili KETUM PP IKA UIN Suska Riau, Abdul Wahid,S.Pd.I.M.Si. Tak lupa pula terimakasih atas dukungan penuh dari Pak Dekan I DR Kadar,II dan III Buk DR Amirah Diniaty dan Segenap panitia Mubes I IKA FTK UIN Suska Riau yang telah mensukseskan acara ini.
Peserta pemilihan Ketua IKA FTK UIN Suska Riau
Dengan adanya pembentukan Ikatan Alumni FTK ini, diharapkan terjalinnya silaturahmi yang baik dari berbagai pihak civitas akademika. Dengan memperhatikan dan mengembangan Fakultas dan Tarbiyah yang baik lagi kedepannya.